Rabu, 04 Maret 2020

Semarak Kosmas (Kompetisi Olahraga, Sains, Matematika, Agama, dan Sains) di MTsN 3 Kediri


MTsN 3 Kediri, Jurnalistik - MTsN 3 Kediri dalam rangka milad yang ke-42, madrasah ini tak pernah meninggalkan kebiasaan yang lama dengan mengadakan lomba bagi anak SD/MI. Perlombaan ini juga memperebutkan golden tiket bagi siswa juara 1 dan 2 dalam perlombaan. Senin (3/3), diadakan lomba di bidang kesenian seperti  MTQ, kaligrafi, tahfidz, dan pidato bahasa Indonesia. Secara keseluruhan lomba ini diikuti kurang lebih 100 peserta dari SD/MI se-karisidenan Kabupaten Kediri.
Peserta Pidato bahasa Indonesia

Peserta Kaligrafi

Perlombaan ini semakin meriah karena jumlah hadiah yang cukup banyak dan merebutkan  golden tiket. Perlombaan dimulai pukul 08.00 WIB. Nampak para peserta sanggat bersungguh-sungguh dalam mengikuti lomba dalam rangka milad ini. Bahkan ada siswa yang berasal dari Surabaya. “Saya sangat tertarik ingin ikut lomba pidato ini, karena saya ingin bisa menjadi juara dan bisa masuk MTsN 3 Kediri,” tutur Bagus salah satu peserta lomba.
Peserta Tahfidz
Peserta MTQ
Kemeriahan perlombaan di bidang seni ini terasa sampai akhir lomba. “Saya selaku ketua milad merasa senang dan bangga melihat antusias para peserta,” kata Bapak Komarodin selaku ketua milad. Tepat pukul 12.00 WIB, panitia mengumumkan semua hasil perlombaan dan yang berhak mendapatkan golden tiket.
Ketua Panitia Milad Bapak Komarodin

(shinta/iva/jrnl)







Load comments